PROGAM SEMESTER MATEMATIKA KELAS 4 SEMESTER 2

 

1

Pada kesempatan kali ini kami akan membagikan salah satu Perangkat Pembelajaran yaitu Program Semester dari muatan pelajaran Matematika Kurikulum 2013 untuk Semester 2. Promes yang akan kami bagikan ini merupakan Promes yang memang telah dimodifikasi sendiri. Sebagai contoh yaitu pencantuman “Kegiatan Pembelajaran”. Hal ini karena dengan pencantuman “Kegiatan Pembelajaran” bayangan tentang kegiatan yang akan di lakukan bisa membantu untuk memperkirakan seberapa lama (waktu) untuk melakukan pembelajaran. Sehingga tidak akan banyak waktu yang terbuang yang bermuara pada keevektifan dari pembelajaran yang dilakukan.

2

Selain perbedaan tentang pencantuman “Kegiatan Pembelajaran”, Promes ini mungkin juga berbeda dari sisi pembagian Kompetensi Dasar. Pada dasarnya KD yang digunakan sama, namun dalam hal ini pembagian KD untuk pembelajarannya yang berbeda. Pembagian KD yang kami lakukan yaitu KD 3.1, 4.1 sampai dengan KD 3.6, 4.6 di masukkan kedalam pembelajaran Semester 1. Sedangkan KD 3.7, 4.7 sampai dengan KD 3.12, 4.12 masuk kedalam pembelajaran di Semester 2. Pembagian KD ini juga berkaitan dengan buku teks pembelajaran matematika yang sudah di pisahkan dari pembelajaran Tematik. Penggunaan buku teks pembelajaran matematika ini dimulai dari Bab 1 yang berkaitan dengan KD 3.1 dan 4.1 yang berlanjut sampai Bab 12 yang berkaitan dengan KD 3.12 dan 4.12. Oleh karena penggunaan buku berurutan mulai dari Bab 1 sehingga sesuai kesepakatan dari dewan guru maka untuk semester 1 digunakan 6 Bab yaitu Bab 1 sampai Bab 6. Sedangkan untuk semester 2 juga dengan jumlah Bab yang sama yaitu Bab 7 sampai Bab 12.

Jika tidak ada masalah dengan beberapa perbedaan Promes diatas, maka anda bisa mendownload Promes yang kami sediakan di link dibawah. Namun bila menemukan hal yang dirasa kurang tepat maka anda bisa memberikan saran maupun kritik tentang hal ini. Tentu memilih untuk menggunakan Promes dengan versi manapun adalah semuanya terserah kepada anda. Karena proses pembelajaran sejatinya akan berhasil dengan baik bila seorang guru mampu memanfaatkan segala sesuatu dengan maksimal untuk mendukung proses pembelajaran. Jadi pilihan kembali kepada anda sendiri.

Link : Promes Matematika Kelas 4 Semester 2

Tinggalkan komentar